VIPDOMINO – Jebolan Akademi Real Madrid di Serie A 2024/2025, Ada Mario Gila. Sebagai salah satu tim besar di Eropa, Real Madrid memiliki akademi yang berkualitas. Akademi Real Madrid kerap menghasilkan talenta potensial. Nama-nama seperti Raul Gonzalez, Iker Casillas, serta Dani Carvajal menjadi bukti keberhasilan Los Blancos dalam pembinaan pemain muda.

Meski kualitasnya tidak perlu diragukan lagi, beberapa pemain jebolan akademi Real Madrid memilih untuk berkiprah di kompetisi lain. Serie A Italia menjadi salah satu kompetisi yang dihuni oleh sejumlah jebolan akademi Real Madrid. Siapa saja mereka dan bagaimana kiprahnya sejauh ini? Berikut enam jebolan akademi Real Madrid yang bermain di Serie A 2024/2025.
1. Nico Paz menjadi pilar Como 1907 dalam membangun serangan
Nico Paz menjalani musim debutnya di Serie A. Ia diboyong Como 1907 dari Real Madrid Castilla dengan biaya transfer 6 juta euro atau Rp107 miliar. Paz menyepakati kontrak berdurasi 4 musim hingga Juni 2028.
Tidak butuh waktu lama, Paz langsung menjadi pilihan utama di skuad Como. Dirinya menjadi pilar Como dalam membangun serangan. Pemain berusia 20 tahun ini telah mencatatkan 6 gol dan 6 assist dalam 27 penampilan di semua ajang.
2. Rafa Marin belum mendapatkan tempat utama di skuad Napoli
Setelah cukup lama menimba ilmu di akademi Real Madrid, Rafa Marin berhasil promosi ke tim utama pada 2023. Sayangnya, ia kesulitan untuk mendapatkan kesempatan bermain. Marin sempat dipinjamkan ke Deportivo Alaves sebelum akhirnya dilepas secara permanen ke Napoli pada musim panas 2024.
Napoli menebus Marin dengan biaya transfer 12 juta euro atau Rp215 miliar. Pemain berusia 22 tahun tersebut harus bekerja keras untuk mendapatkan tempat utama di lini belakang Partenopei. Hingga saat ini, Marin baru mencatatkan tiga penampilan di semua kompetisi.
3. Alex Jimenez menjadi proyek jangka panjang AC Milan
Alex Jimenez menunjukkan performa impresif bersama tim kelompok umur Real Madrid. Jimenez kemudian dipinjamkan ke tim muda AC Milan pada 2023/2024. AC Milan memutuskan untuk mempermanenkan pemain berusia 19 tahun tersebut dengan harga 5 juta euro atau Rp89 miliar.
Menurut VIPDOMINO, Dengan usia yang masih sangat muda, Jimenez dapat menjadi proyek jangka panjang Rossoneri. Terlebih lagi, dirinya dapat ditempatkan di berbagai posisi, yakni bek kanan, bek kiri, serta sayap kanan. Selama memperkuat AC Milan, Jimenez telah bermain dalam 22 pertandingan.
4. Flavius Daniliuc bermain untuk Hellas Verona dengan status pinjaman
Flavius Daniliuc merupakan pemain asal Austria yang berposisi sebagai bek tengah. Saat masih berada di level junior, Daniliuc bermain untuk beberapa tim, seperti Rapid Wien, Real Madrid, dan Bayern Munich. Pemain berusia 23 tahun ini kemudian berhasil mencatatkan debut di level profesional bersama OGC Nice.
Pada 2024/2025, Daniliuc bermain untuk Hellas Verona dengan status pinjaman dari Salernitana. Hingga saat ini, dirinya telah membukukan 16 penampilan di semua ajang. Apabila mampu menunjukkan performa konsisten, Daniliuc berpotensi untuk dipermanenkan Hellas Verona.
5. Iker Bravo menjadi opsi di lini serang Udinese
Iker Bravo sempat bermain untuk tim muda Real Madrid dengan status pinjaman dari Bayer Leverkusen. Pada musim panas 2024, Udinese memutuskan untuk memboyong Bravo dari Bayer Leverkusen dengan biaya transfer 600 ribu euro atau Rp10 miliar. Pemain berusia 20 tahun ini diharapkan dapat menjadi opsi di lini serang Udinese.
Posisi utama Bravo adalah penyerang tengah. Namun, ia juga dapat bermain di posisi second striker dan sayap kanan. Sejauh ini, pemain asal Spanyol tersebut lebih sering dimainkan dari bangku cadangan. Ia mencatatkan 23 penampilan di semua kompetisi dengan kontribusi 2 gol dan 1 assist.
6. Mario Gila menjadi andalan di lini pertahanan Napoli
Mario Gila bergabung dengan tim muda Real Madrid pada musim panas 2018. Sayangnya, pemain berusia 24 tahun ini kesulitan untuk menembus skuad utama. Gila hanya mampu mencatatkan dua penampilan di semua kompetisi.
Pada musim panas 2022, Gila memutuskan hijrah ke Italia dengan bergabung Lazio. Saat ini, pemain asal Spanyol tersebut menjadi andalan di lini pertahanan Biancocelesti. Gila telah tampil dalam 75 pertandingan di semua kompetisi dengan mencetak 2 gol.
Nama-nama di atas merupakan jebolan akademi Real Madrid yang saat ini merumput di Serie A 2024/2025. Tidak semua dari mereka mampu menembus skuad utama Los Blancos. Meski demikian, mereka tetap berhasil menarik perhatian tim Serie A berkat kualitas yang mereka miliki.
VIPDOMINO-PKV Games Platform Hiburan di gital Terbaik & Terpercaya ,Situs Rekomendasi Agen Betting Terpercaya kunjungi link alternatif aman tanpa block : pintuakses.site